Menaker: May Day Itu Ekspresi Kegembiraan Buruh

By Admin

nusakini.com-- Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) M Hanif Dhakiri meminta masyarakat umum tidak perlu khawatir terjadi apa-apa saat pelaksanaan hari buruh atau May Day.  

"May Day ini seharusnya menjadi ekspresi kegembiraan temen-temen buruh dan masyarakat pada umumnya, May Day itu liburan dan fun." kata Hanif di Serang, Jumat (29/4/2016).

Hanif menjelaskan, berbagai persiapan dalam menghadapi hari buruh internasional sudah dilakukan dengan melakukan komunikasi dengan berbagai kalangan serikat buruh, pengusaha dan instansi terkait di pemerintahan, baik di pusat dan daerah.

Dia pun mengajak kalangan buruh atau pekerja untuk mengisi hari buruh internasional pada 1 Mei 2016 dengan kegiatan-kegiatan yang positif dan produktif, agar May Day tidak lagi identik dengan demonstrasi semata.

"Bagaimana kita buat agar pada publik tidak perlu khawatir dengan May Day. Teman-teman pekerja agar bisa mengisi May Day ini dengan hal-hal positif dan produktif," katanya. (ab)