nusakini.com - Andres Iniesta mendesak Barcelona untuk tidak mengubah kebijakan terkait pemain muda. Pengembangan akademi adalah solusi atas inflasi bursa transfer yang makin gila.

El Pais mewawancarai Iniesta dan bertanya banyak tentang kepergian Neymar ke Paris Saint-Germain. Menurut Iniesta, kepergian bintang Brasil itu adalah kesempatan untuk kembali mengusung jebolan La Masia.

"Minim lulusan akademi di tim utama? Ini adalah masalah rumit karena dalam beberapa tahun terakhir, kami membuat pengecualian ini sebagai norma," ungkap sang gelandang.

"Bermain di final Liga Champions dengan delapan atau sembilan pemain muda, bukan cuma Barca yang tak melakukannya, tapi tak ada yang melakukan."

"Kadang-kadang ini membingungkan karena orang-orang berpikir mudah untuk menang, ketika yang terjadi justru sebaliknya, bahkan sangat rumit."

"Tetap saja, klub tak boleh berubah karena jika kami ingin dikenal karena suatu hal, hal tersebut adalah kepercayaan terhadap pemain muda kami, yang telah dikembangkan di sini."

"Kadang-kadang, lebih baik untuk mengandalkan mereka yang sudah ada di klub ketimbang mengandalkan bursa transfer yang belakangan menyaksikan inflasi besar-besaran," tandasnya. (fft/om)