Rupiah Melemah, Kepercayaan Pasar Perlu Dijaga

By Admin

nusakini.com--Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Perhubungan Carmelita Hartoto berpandangan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS perlu dijaga agar tidak berdampak psikologis bagi pelaku usaha. 

Menurut Carmelita pelemahan nilai rupiah hingga berada di atas angka 14.000 per dollar AS akan menekan pelaku usaha yang berkaitan dengan barang impor.

"Saya kira ini tentu saja harus dijaga sebab kita tahu sektor usaha akan sangat berdampak jika rupiah semakin terpuruk, terutama yang berkaitan dengan barang-barang maupun kebutuhan lain di dalam negeri yang berkaitan dengan mata uang dolar AS, kata Carmelita Hartoto, kemarin.

Karena itu dia meminta Bank Indonesia untuk menjaga batas psikologis pelemehan terhadap dolar AS pada angka Rp 14.000. Bila pelemahan melampaui batas psikologis itu maka dikhawatirkan akan terjadi kepanikan di kalangan pelaku usaha terkait kepercayaan atas nilai tukar RI. Kondisi tersebut akan memperdalam tekanan terhadap rupiah, (b/ab)