Arus Balik di Tol Cikampek Masih Terpantau Lancar

By Admin

Foto/Ilustrasi  

nusakini.com - Volume kendaraan yang melintas melalui Gerbang Tol (GT) Cikarang Utama menuju Jakarta pada H 1 Lebaran, Selasa (28/6/2016)) naik sebesar 20 persen dibandingkan kondisi normal. Kendati demikian, arus kendaraan menuju Jakarta terpantau masih lancar.

Berdasarkan keterangan resmi PT Jasa Marga Tbk, jumlah kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Cikarang Utama sebanyak 88 ribu unit. Adapun pada kondisi normal, total lalu lintas harian rata-rata sebanyak 73 ribu kendaraan.

Kendati demikian, arus kendaraan menuju Jakarta, menurut Jasa Marga, masih terpantau lancar. Sementara itu, arus kendaraan menuju Cikampek terjadi kepadatan pada kilometer (Km) 26 hingga Km 28, imbas volume lalu lintas yang meningkat. Saat ini, Jasa Marga membuka 26 gardu tol arah Jakarta dan 14 gardu tol arah Cikampek.

Jasa Marga pun mengimbau kepada pengguna jalan untuk dapat mengatur perjalanan kembali ke Jakarta agar tidak menumpuk di akhir pekan. Hal tersebt dapat dilakukan dengan pulang lebih awal di pertengahan minggu ini, sebelum tanggal 29 Juni 2017. 

Menghadapi musim balik Lebaran 2017, Jasa Marga juga menyediakan layanan informasi real time, yang dapat diakses melalui layanan Call Center Jasa Marga 24 jam di nomor telepon 14080.

Informasi resmi Jasa Marga juga bisa diakses melalui media sosial pada Twitter @PTJASAMARGA (khusus informasi lalu lintas) dan @official_JSMR (untuk informasi umum lainnya). Kemudian akun Instagram @official.jasamarga, aplikasi mobile JMCARe yang dilengkapi fitur push notifications, serta website Jasa Marga www.jasamarga.com. (b/mr)