Berkomitmen Bersama Jaga Kerukunan Umat

By Admin

nusakini.com--Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan H.M. Alfajri Zabidi, S.Pd, MM, M.Pd.I menerima kunjungan silaturahmi sejumlah tokoh lintas agama yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Sumatera Selatan. Pertemuan berlangsung di ruang tamu kakanwil, Rabu (11/1). Dalam Pertemuan tersebut mereka sepakat untuk bersama senantiasa menjaga kerukunan umat beragama di Sumsel. 

Ketua FKUB Sumsel H. Buya Tohlon meminta dukungan penuh kementerian agama untuk senantiasa sigap dalam setiap hal yang dapat memicu terjadinya konflik baik antar suku maupun agama. "Dukungan baik materil maupun moril dari kementerian agama dan pemerintah provinsi sumatera selatan khususnya sangat kita harapkan dalam mempertahankan kerukunan," ujar Buya. 

Harapan itu tentu disambut baik oleh kakanwil kemenag Sumsel H.M. Alfajri. Ia mengatakan dalam pertemuan tersebut yang dihadiri oleh semua tokoh agama akan senantiasa berupaya mempertahankan Sumatera Selatan sebagai wilayah zero konflik. 

"Alhamdulillah selama ini wilayah Sumsel tidak terjadi konflik antar suku, etnis dan agama. Ini semua atas koordinasi dan komunikasi yang baik antara tokoh agama, pemerintah provinsi Sumatera Selatan dan Kementerian Agama. Untuk itulah kita harus selalu cepat dalam bertindak akan tiap permasalahan yang timbul agar tidak melebar dan terjadi konflik. Terkait dukungan tentu kementerian agama akan selalu mendukung dan memberikan fasilitas terbaik yang mampu diberikan demi kerukunan umat dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia," sambut Alfajri. (p/ab)