Menikmati Kuliner Indonesia Buatan Star Chef di Langit Amsterdam-Jakarta

By Admin

nusakini.com-- "Food is our good friend but good food is the soul that binds us together (Makanan adalah teman kita, tapi makanan yang baik/lezat adalah jiwa yang mengikat kita)," ujar Duta Besar RI untuk Kerajaan Belanda, I Gusti Agung Wesaka Pudja dalam sambutan pada acara peluncuran Menu Baru Program "Star Chef" Five Star untuk jalur penerbangan internasional Garuda Indonesia Jakarta – Amsterdam.  

Layanan baru ini menunjukkan bahwa Garuda Indonesia tetap mempertahankan jiwa Indonesia dalam menu makannya. Oleh karena itu, program "Star Chef" ini merupakan suatu inovasi yang diharapkan dapat meningkatkan minat berbagi kalangan untuk menikmati dan merasakan "jiwa" Indonesia melalui penerbangan Garuda Indonesia yang merupakan salah satu maskapai bintang lima. 

Acara peluncuran ini diselenggarakan di salah satu restoran high end Indonesia di Belanda yakni Ron Gastrobar Indonesia, Amstelveen akhir pekan lalu. Chef restoran tersebut adalah Agus Hermawan yang termasuk dalam program "Star Chef". Agus Hermawan dikenal masyarakat Belanda sebagai salah satu chef utama cuisine Indonesia di Belanda dan juga juri masakan Indonesia dalam acara TV Masterchef Belanda. Adapun signature dish Agus Hermawan adalah Ayam Rujak yang juga disajikan dalam menu baru Garuda Indonesia untuk penerbangan Garuda jalur Amsterdam – Jakarta selain ayam swir dan sate lilit. Adapun menu baru untuk jalur Jakarta – Amsterdam disajikan oleh Chef Vindex Tengker, Culinary expert dan VP Inflight Service Garuda Indonesia dengan signature dish Ikan Acar Kuning. 

Mengawali acara yang dihadiri oleh berbagai pelaku pariwisata rekan kerja dan pelanggan setia Garuda Indonesia di Belanda, GM Garuda untuk Belanda dan Eropa kontinen, Rizal Pahlevi, menyampaikan bahwa peluncuran ini merupakan bagian dari program layanan Garuda Indonesia yang menyajikan menu khusus, termasuk signatur dish pada pelayanan penerbangan Garuda Indonesia di Business Class pada penerbangan Garuda Indonesia ke beberapa rute internasional yang dimulai pada tanggal 1 September hingga 31 Desember 2017.  

Para "Star Chef" tersebut merupakan kumpulan chef ternama dari berbagai restaurant bertaraf internasional, yang akan menyajikan signature dishes pada beberapa penerbangan rute international Garuda Indonesia. Selain Agus Hermawan dan Vindex Tengker, chef ternama lainnya yang ikut dalam layanan ini adalah Chef Chris Salans (Pemilik Mozaic & Spice Restaurant Bali) dan Chef Antoine Audran (Executive Chef dari Kaum Restaurant di Jakarta, Bali, Hongkong). Garuda Indonesia Komit dalam mempromosikan pariwisata Indonesia dalam hal ini melalui kuliner-kuliner khas Indonesia dalam setiap jalur-jalur penerbangan Garuda. 

Pada kesempatan acara tersebut Garuda Indonesia memberikan penghargaan khusus kepada kepala kantor Visit Indonesia Tourism Office (VITO) Belanda, Ms Susan Van Egmond, yang selalu bekerjasama dalam meningkatkan jumlah turis Belanda yang berkunjung ke Indonesia. Menurut data Kemenpar, tercatat adanya pertumbuhan dua digit (16%) wisatawan Belanda ke Indonesia dengan jumlah hampir mencapai 200 ribu orang.

Peningkatan ini diharapkan terus berlanjut, terutama dengan adanya pertumbuhan positif kunjungan wisatawan Belanda ke Indonesia sekitar 3% dengan jumlah hampir 70 ribu wisatawan pada periode Januari-Mei 2017 ini. (p/ab)