Ryan Giggs Dinilai Layak Tangani Wales

By Admin


nusakini.com - Mantan manajer Wales yang kini menangani Stoke City, Mark Hughes , mendukung wacana Ryan Giggs untuk menjadi juru taktik Wales berikutnya.

Posisi manajer Wales saat ini sedang dalam posisi lowong setelah Chris Coleman mengundurkan diri dari jabatan yang telah ia ampu selama enam tahun terakhir. Bersama Coleman, Wales mencatatkan prestasi signifikan dengan menembus semi-final Euro 2016, namun mereka gagal melangkah ke Piala Dunia 2018.

Mundurnya Coleman, yang kini berstatus sebagai manajer Sunderland, membuat Giggs masuk dalam bursa calon bos Wales. Kendati Giggs kurang pengalaman di jabatan manajerial, dengan hanya pernah menjadi caretaker dan asisten Manchester United, Hughes tetap mengusungnya sebagai kandidat ideal.

“Dia akan menjadi pilihan yang bagus, saya merekomendasikannya,” kata Hughes kepada BBC, Minggu (19/11).

Selain Giggs, nama Tony Pulis, yang kini tengah terancam dipecat West Bromwich Albion, juga muncul sebagai kandidat manajer Wales.

Hughes, 54 tahun, kemudian menceritakan pengalaman pribadinya sebagai bos Wales pada 1999-2004 yang menjadi jabatan manajerial pertamanya. Kala itu, ia melakukan pekerjaan tersebut sambil bermain bagi Blackburn Rovers.

“Jujur, situasi kala itu tidak ideal. Namun sebagai seorang manajer muda, saya ingin mencari jalan sendiri dan menemukan kepercayaan diri tentang cara tim bermain. Itu adalah pengalaman yang tidak ternilai,” jelas eks penyerang Manchester United ini. (fft/om)