Amido Balde Berpeluang Tampil Saat PSM Menjamu Persela
By Abdi Satria
nusakini.com-Makassar-Eks striker Persebaya Surabaya, Amido Balde berpeluang dimainkan saat PSM Makassar menjamu Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta Mattongin, Minggu (1/9). Itu dengan catatan semua urusan administrasi Balde beres.
Hal itu dikatakan agen Balde, Amogou Mathieu kepada nusakini.com. Menurut Mathieu, pelatih PSM, Darije Kalezic sudah bertemu dengan Balde untuk membicarakan kemungkinan eks striker Glasgow Celtic ini tampil menghadapi Persela.
Apalagi, PSM sendiri tak bisa memainkan Guy Junior yang masih menjalani perawatan cederanya. Serta Ferdinand Sinaga yang tengah menjalani pelatnas tim nasional senior. Sementara sangat sulit berharap pada Eero Markkanen yang sudah pasti tersingkir. "Secara fisik Balde tidak masalah. Kita lihat saja perkembangannya sampai besok," kata Mathieu.
Berkaca pada pengalaman Raphael Maitimo, Balde bisa saja dimainkan pada pertandingan besok. Saat PSM dijamu Persija (28/8), Maitimo sudah mendapatkan menit bermain hanya beberapa jam setelah diperkenalkan secara resmi oleh manajemen PSM.
Apalagi, PSM sendiri sudah mematok target sapu bersih kemenangan di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin musim ini. Skuat Juku Eja sendiri akan menggelar latihan terakhir pada sesi uji lapangan, Sabtu (31/8) ini mulai jam 16.00 WITA di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin. (ab)