Askot PSSI Makassar Bakal Gelar Kongres Tahunan

By Abdi Satria


nusakini.com-Makassar-Askot PSSI Makassar bakal menggelar kongres tahunan bulan depan. Agenda utama kegiatan ini adalah pengesahan klub anggota, pengurus ad hoc dan statuta. Hal itu diungkap Plt Askot PSSI Makassar, Ahmad Susanto kepada nusakini.com, Jumat (25/2/2022). "Meski belum ada ketua baru, Askot PSSI Makassar tetap berkomitmen melaksanakan berbagai agenda. Baik pembinaan mau pun prestasi," ujar Ahmad Susanto.

Ahmad Susanto merujuk pelaksanaan Liga Askot PSSI Makassar yang sudah memasuki babak final di kategori U-13 dan U-20. Selain itu, mereka juga mempersiapkan tiga tim asal Makassar yang mewakili Sulawesi Selatan bersaing di putaran nasional Piala Soeratin untuk kategori U-13, U-15 dan U-17. "Sukses Makassar mendominasi Piala Soeratin adalah bukti pembinaan usia muda tetap berjalan," tegas Ahmad Susanto.

Ahmad Susanto menambahkan, Askot PSSI Makassar akan melakukan acara pelepasan ketiga tim Piala Soeratin itu di tribun atau lapangan Karebosi. "Kami berharap semangat Karebosi jadi motivasi tensendiri buat para pemain untuk bersaing di level nasional. Kami juga akan mengundang orangtua pemain dan klub sekalian membagikan bola untuk SSB yang melakukan pembinaan," papar Ahmad Susanti.

Evaluasi Tim Porprov

Pada kesempatan itu, Ahmad Susanto juga mengungkapkan rencana Askot PSSI Makassar melakukan evaluasi jajaran pelatih dan offisial tim Porprov Makassar. Setelah itu, pihaknya akan melakukan seleksi pemain untuk penguatan tim. "Selanjutnya, bila tim sudah terbentuk, kami akan melakukan pemusatan latihan dan uji coba di Makassar dan luar Sulsel," terang Ahmad Susanto.

Menurut Ahmad Susanto, persiapan lebih dini dilakukan demi mewujudkan target meraih medali emas di Porprov 2022 Bulukumba-Sinjai mendatang. "Kami ingin mengembalikan marwah Makassar sebagai kiblat pembinaan sepak bola di Sulsel. Dan ini sudah dimulai dari Piala Soeratin," pungkas Ahmad Susanto. (ab)